Welcome to MAGISTER AKUNTANSI - The Perfect Partner For Your Business
Contact : Phone 0821-2566-2195 Wa 0821-2566-2195 Formasi Strategi | Magister Akuntansi

Labels

Formasi Strategi

Formasi Strategi - Hallo sahabat Magister Akuntansi , Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Formasi Strategi , kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Management Strategik , yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Formasi Strategi
link : Formasi Strategi

Baca juga


Formasi Strategi

Dalam matakuliah Management Strategi sudah lama kita mengenal kerangka kerja untuk memilih strategi dengan menggunakan alat matrix  seperti SWOT, SPACE, BCG, IE dan QSPM.

SWOT  : Strength, Weakness, Opportunity and Threat
Analisis SWOT adalah instrument perencanaaan strategis yang klasik. Dengan menggunakan kerangka kerja kekuatan dan kelemahan dan kesempatan ekternal dan ancaman, instrument ini memberikan cara sederhana untuk memperkirakan cara terbaik untuk melaksanakan sebuah strategi. Instrumen ini menolong para perencana apa yang bias dicapai, dan hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan oleh mereka


SPACE : Strategic Position and Action Evaluation  
SPACE dipakai untuk memetakan kondisi perusahaan  dengan menggunakan model yang dipersentasikan  dengan menggunakan sebuah diagram Cartesius yang terdiri atas  empat kuadran dengan skala ukuran yang sama. Hasil analisisnya mengidentifikasi pemakaian strategi aggressive, conservative, defensive, atau  competitive.

BCG  : Boston Consulting Group                 
Metode analisis BCG (Boston Consulting Group) merupakan metode digunakan dalam menyusun suatu perencanaan unit bisnis strategic dengan melakukan pengklasifikasian terhadap potensi keuntungan  perusahaan (Kotler, 2002). The BCG Growth-Share Matrix adalah empat-sel (2 dari 2) matriks digunakan untuk melakukan analisis  portofolio bisnis sebagai langkah dalam perencanaan strategis yang didesain secara spesifik untuk  mendorong usaha perusahaan multidivisi dalam merumuskan strategi tersebut.


IE : Internal Eskternal
Internal-Eksternal (IE) matriks merupakan alat manajemen strategis yang digunakan untuk menganalisis kondisi kerja dan posisi strategis bisnis. The Matrix Internal Eksternal atau pendek matriks IE didasarkan pada analisis faktor bisnis internal dan eksternal yang digabungkan menjadi satu model sugestif.

Pada prinsipnya alat matrix diatas memberikan gambaran kepada manajemen tentang posisi perusahaan atau arena bermain atau bertarung kepada perusahaan sebelum berstrategi. 

Perangkat perangkat ini telah di inisiasi sejak tahun 1970-an dimulai oleh tokohnya Michael Porter dan terus bertahan hingga kini, pemikiran Michael Porter dan penerusnya dikenal juga sebagai aliran positioningPorter yang memotori era ini mengintrodusir pemanfaatan pendekatan aliran desain untuk dijadikan analisa lingkungan/industri. Ia berhasil memadukan pendekatan internal (resource-based view) dengan analisis eksternal dan menghasilkan model yang sangat terkenal: competitive analysis, generic strategies, dan value chain. 

Sun Tzu
Pemikiran strategi ini pun sebenarnya juga telah ada di dunia Timur yang dipelopori oleh seorang Jendral dari Cina bernama Sun Tzu. 

Sun Tzu telah mengutarakan pentingnya memahami lingkungan eksternal dan internal untuk bisa mengalahkan lawan. 
故曰:知彼知己,百戰不殆;不知彼而知己,一勝一負;不知彼,不知己,每戰必敗
Jadi di sini dikatakan: Ia yang mengenal pihak lain (musuh) dan mengenal dirinya sendiri, tidak akan dikalahkan dalam seratus pertempuran. Ia yang tidak mengenal pihak lain (musuh) tetapi mengenal dirinya sendiri memiliki suatu peluang yang seimbang untuk menang atau kalah. Ia yang tidak mengenal pihak lain (musuh) dan dirinya sendiri cenderung kalah dalam setiap pertempuran.
Yang juga sering disingkat sebagai:
知己知彼, 百戰百勝
Jika Anda mengenal diri dan musuh Anda, Anda tidak akan kalah dalam seratus pertempuran

Sun Tzu meyakinkan arti penting lima Faktor Fundamental dan tujuh dimensi yang akan dibandingkan untuk membangun suatu  strategi yang kuat. Kelima Faktor Fundamental tersebut adalah: pengaruh moral, iklim, lapangan/arena, kepemimpinan, dan doktrin. Sedangkan ketujuh Dimensi  yang dimaksud adalah: pengaruh moral sang penguasa, kemampuan sang jendral, keunggulan iklim dan lapangan, pelaksanaan hukum dan instruksi, jumlah kekuatan pasukan, pelatihan perwira dan prajurit, administrasi penghargaan dan hukuman.




Demikianlah Artikel Formasi Strategi

Sekianlah artikel Formasi Strategi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Formasi Strategi dengan alamat link https://magisterakutansi.blogspot.com/2012/10/formasi-strategi.html

0 Response to " Formasi Strategi "